Rabu, 26 September 2012

Contoh soal Bahasa Indonesia IX



Rajin Pangkal Pandai


Ulangan  Kelas IX
BAHASA INDONESIA

Nama :
Hari/tanggal :

Berilah tanda silang ( X ) pada jawaban yang benar!

1.  Menurut bentuknya, cerpen merupakan karangan jenis………………….
a.  puisi b. prosa c. prosa liris d. drama

2.  Karya sastra untuk dipentaskan adalah………………….
a. drama b. puisi c. prosa liris d. prosa

3.  Drama merupakan karya sastra yang dibuat dalam bentuk……………….
a.  pantun b. sajak c. dialog d. puisi liris

4.  Karangan yang berbentuk prosa namun sangat mengutamakan irama adalah……………….
a. cerpen b. novel c. prosa liris d. puisi

5.  Karya sastra yang terikat pada bentuk, rima dan irama adalah………………..
a. prosa liris b. puisi c. drama d. cerpen

6.  Karya sastra yang mengutamakan dialog antar pelaku adalah……………………
a. cerpen b. novel c. drama d. puisi

7.  Karangan bebas yang tidak terikat oleh syarat-syarat yang mengikat puisi adalah……………..
a. drama b. sajak c. prosa d. pantun

8.  Kemanakah lari Citraan puisi yang melukiskan perasaan…………………
     mencari bara api a. sedih tidak punya api b. ingin mencari api
     ketika bara api
     padam tak berarti c. keputusasaan d. bagai api yang sudah padam

9.  Rumput kering kemuning Majas personifikasi pada puisi adalah kalimat….
      terhampar luas a. larik 1 dan 2 b. larik 4
      gemetar tampak hawa panas
      atas padang sunyi c. larik 3 d. larik 5
      ah, rumput akarmu jangan turut mongering

10. Tuhan telah menegurmu

Tuhan telah menegurmu Pesan yang terdapat pada puisi di atas adalah…….
Dengan cukup sopan
Lewat perut anak-anak yang kelaparan a. Tuhan menegur seluruh umat
b.  Tuhan selalu ingat kepada kita
Tuhan telah menegurmu c. Kita ditegur dengan suara azan
Dengan cukup sopan d. Kita tidak melalaikan Tuhan
Lewat semayup suara azan

Tuhan telah menegurmu
Dengan cukup menahan kesabaran
Lewat gempa bumi yang berguncang
Deru angin yang meraung-raung
Hujan dan banjir yang melintang pukang

Adakah kau dengar

11. Ada berapa baitkah puisi tersebut di atas?

12. Sebutkan dua kata berulang pada puisi di atas dan apa artinya? Jelaskan kedua-duanya!

……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………

13. Gambaran yang tersirat pada bait kedua puisi tersebut adalah……………
a. pemanis kalimat puisi
b. teguran secara lembut
c. penanda teguran seluruh umat
d. teguran secara keras kepada manusia

14. Ubahlah puisi Tuhan telah menegurmu  menjadi sebuah karangan yang baik!


ULANGAN MID SEMESTER GANJIL

        Bidang Studi :  Bahasa Indonesia
        Waktu :  60 menit
        Kelas :  IX
       

Pilihlah jawaban yang tepat !

1. (1) Sebuah terminal dikatakan mampu memberi pelayanan jika memenuhi kebutuhan penumpang (2) Di dalam terminal itu tersedia angkutan penumpang (3) di samping itu terdapat juga fasilitas umum seperti toilet dan tempat istirahat calon penumpang (4) kendaraan dalam terminal berjajar menempati area yang tersedia.
      Kalimat yang berisi pendapat ditandai dengan nomor :
     a . 1 b. 2 c. 3 d. 4

2. Pada hari yang cerah murid-murid duduk di lapangan basket. Pak guru ada di antara mereka. Beliau sedang bertukar pikiran dengan murid-muridnya. Banyak cerita yang disampaikannya pada waktu itu. Kesimpulan paragrap tersebut adalah …………..
a. Pak guru duduk di lapangan basket bercerita banyak dengan muridnya dengan cerah
b. Murid-murid bertukar pikiran dengan gurunya di lapangan basket pada suasana cerah
c. Pak guru dan murid-muridnya saling bercerita pengalaman masing-masing
d. Guru bertukar pikiran dengan muridnya di lapangan basket pada hari yang cerah,

3. Untuk meningkatkan prestasi belajar, alangkah baiknya jika mulai sekarang kita membentuk kelompok belajar. Tanggapan yang tepat terhadap pernyataan tersebut adalah ……
a. Belajar kelompok dapat meningkatkan prestasi belajar,
b. Meningkatkan belajar sungguh baik sekali
c. Dengan membentuk kelompok belajar dapat meningkatkan prestasi belajar
d. Belajar dapat meningkatkan prestasi belajar, sebaiknya dengan kerja kelompok

4. Teh masuk ke Indonesia sejak tahun 1686. Seorang Belanda bernama Dr. Andreas Cleyer membawanya ke Indonesia. Saat itu teh hanya dianggap sebagai tanaman hias. Baru mulai tahun 1728,pemerintah Belanda mulai mendatangkan biji-biji teh secara besar-besaran dari Cina untuk dibudidayakan di pulau Jawa. Mulai saat itulah menjadi komoditas yang menguntungkan pemerintah Belanda. Pertanyaan yang sesuai dengan isi bacaan tersebut adalah ……..
a. Bagaimana mengembangkan komoditas teh di Indonesia?
b. Bagaimanakah teh dapat menguntungkan pemerintah Belanda?
c. Mengapa bangsa Indonesia dijajah oleh Belanda?
d. Bagaimana teh dapat masuk ke Indonesia ?

5. Penggunaan kata berimbuhan asing yang salah terdapat pada kalimat…..
a. Pemerintah DKI berusaha membendung arus urbanisasi dari daerah lain
b. Listrikisasi desa Sukamaju mempercepat pertumbuhan desa tersebut
c. Sukuisasi yang berlebihan dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa .
d. Pengajaran Bahasa Indonesia dapat memperlancar sosialisasi anak-anak Indonesia

6. Imbuhan per-an yang menyatakan tempat terdapat pada kalimat……..
a. Tolong-menolong merupakan perwujudan rasa cinta sesame manusia
b. Penduduk di pulau Jawa membudidayakan perikanan air payau 
c. Akhirnya mereka keluar dari persembunyiannya .
d. Peraturan itu dibuat agar siswa unggul dalam akademik dan budi pekerti

7. Pengulangan kata yang menyatakan paling terdapat pada kalimat…..
a. Pemusik-pemusik di era Indonesia baru ini banyak bermunculan
b. Mereka selalu berupaya untuk menciptakan lagu dengan sebaik-baiknya .
c. Penyanyi-penyanyi muda dan ceria selalu tampil dengan gaya yang berbeda
d. Mereka berlari-lari kecil sebelum mulai pertandingan

8. (1)  Di Taman Buah Mekarsari pohon-pohonan ditata dalam pola daun lamtorogung sebagai
             simbol tanaman serbaguna
(2)  Para petugas taman buah itu bekerja dengan segiat-giatnya agar dapat memperoleh hasil
       yang semaksimalnya
(3)  Taman-taman di taman buah ini dijadikan obyek wisata baru bagi turi manca Negara atau
       domestik
(4) para pengelola taman buah ini berusaha sekuat-kuatnya agar produk buah loka menjadi tuan
       rumah di negeri sendiri

Makna perulangan kata yang menyatakan banyak dan bermacam-macam terdapat pada kalimat nomor…….
a.  1 dan  2 b. 1 dan 3. c.  2 dan 3 d.  2 dan 4

9 Kalimat berikut yang menggunakan kata bilangan kumpulan adalah…….
a. Halimah duduk di bangku kelima
b. Achmad adalah putra kedua Bapak Anwar
c. Keempat anak itu sedang bermusyawarah .
d. Pada hari kelima ia diperbolehkan pulang
    
      10. Di Indonesia yang beriklim tropis (1)  segala macam tanaman mudah tumbuh. Varietas (2)
            tumbuhan itu dapat tumbuh subur sehingga apabila dijadikan Negara agrobisnis (3) sangatlah
            tepat. Dengan  demikian tentu akan menambah devisa (4) Negara.
      a.  (3), (4), (2), (1) b.  (3), (4), (1), (2) .
      c.  (2), (4), (1), (3) d.  (1), (3), (2), (4)
 
Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan baik dan benar serta tanpa banyak coretan !

1. Apakah yang dimaksud dengan kritikan terhadap suatu karya atau hasil kerja orang lain ?
Berilah contohnya pada hasil tampilan pidato temanmu !

……………………………………………………………………………………………………..

……………………………………………………………………………………………………..

2. Apakah yang dimaksud dengan pujian itu ?
Berilah contohnya dari hasil  prestasi yang diraih temanmu !

……………………………………………………………………………………………………..

……………………………………………………………………………………………………..

3. Berilah contoh fakta yang terjadi pada keadaan ulangan hari ini !

……………………………………………………………………………………………………..

4. Bila semua kebutuhan primer tercukupi, masyarakat akan hidup tenteram. Kalimat apakah
tersebut ?

……………………………………………………………………………………………………..

5. Bagaimanakah cara membaca cepat yang itu ? Coba jelaskan !

…………………………………………………………………………………………………….

…………………………………………………………………………………………………….




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tks telah berkunjung,semoga bermanfaat.